Best Blogger Tips
Baca Juga Artikel Internet Gratis Di Blog Saya Yang Lainnya http://luxury-agency.blogspot.com

Jumat, 08 Maret 2013

Pemain Arema LPI Ditahan Imigrasi Malang

Arema Indonesia versi Liga Prima Indonesia (LPI) berlatih di Stadion Gajayana,
 Kota Malang, Jumat (10/2).


TEMPO.CO, Malang - Pemain Arema Indonesia versi Liga Prima Indonesia (LPI), Amir Vazili, 33 tahun, ditahan di Rumah Detensi Imigrasi (Rudemin) selama sepekan.

Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I Malang, Romi Yudianto, menjelaskan Amir yang berkewarganegaraan Iran itu dinyatakan melanggar Pasal 122 Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 tentang Keimigrasian. Ancaman hukumannya berupa penjara paling lama lima tahun dan denda paling banyak Rp 500 juta.

Menurut Romi, Amir melakukan dua kesalahan. Pertama, menyalahgunakan visa kunjungan (visa on arrival/VoA) untuk mencari kerja. Kedua, visa tersebut telah berakhir masa berlakunya pada 28 Desember 2012.

Amir dijemput petugas Imigrasi di tempat tinggalnya di Malang pada Kamis kemarin. ”Kalau tak ada halangan, Rabu pekan depan ia kami deportasi,” kata Romi ketika dihubungi Tempo, Jumat, 8 Maret 2013.

Romi menjelaskan, setelah visanya habis masa berlakunya, Amir masih bisa tinggal di Malang maksimal 60 hari lagi bila dia segera mengurusnya untuk mendapat izin tinggal kunjungan baru. Namun, ternyata Amir telah over stay.

Setelah dideportasi,  Amir ditangkal masuk ke Indonesia selama enam bulan. Setelah itu Amir baru boleh kembali masuk ke Indonesia.

Sekretaris Tim Arema Indonesia, Seprianus Tobo Lodo, menyatakan pihak manajemen siap bertanggung jawab berkaitan dengan keputusan mendatangkan Amir.

Pemain yang berposisi sebagai pengatur serangan itu pun sudah didaftarkan ke PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS), operator kompetisi LPI, tapi belum dikontrak Arema. ”LPIS belum mengesahkan status Amir karena ada berkas persyaratan yang kurang,” ujar Seprianus yang akrab dengan sapaan Ello itu.


0 komentar:

Posting Komentar

1 Komentar Anda adalah sangat berarti bagi kami, karena bagi kami komentar anda membuat semangat bagi kami ...

Komentar yang mengandung SARA,SPAM, BERKATA KOTOR, MENGHINA, atau kata yang tidak bagus untuk di lihat/dibaca akan di delete/di hapus.